Nama : Raden
Velia Rizki Awalia
Kelas : 2DF02
Npm :
55216921
CONTOH
IKLAN
1.Iklan Kecap Bango
Kecap Bango bermula dari usaha rumahan di tahun 1928 di
daerah Benten, Tangerang, namun di tahun 1992, PT. Unilever Indonesia
menyatakan ketertarikannya untuk meminang Kecap Bango, dan akhirnya Kecap Bango
pun resmi menjadi salah satu produk kebanggaan PT. Unilever Indonesia pada
tahun 2001.
Sejak 2001 sampai sekarang tidak berubah yakni menempatkan
Bango sebagai kecap berkualitas lantaran dibuat dari empat bahan alami pilihan:
Kedelai hitam, gula kelapa, air, dan garam tanpa tambahan MSG, pengawet maupun
pewarna.
Iklan
Kecap Bango bertujuan untuk memberi informasi kepada konsumen sebagai bahan
pelengkap dalam masakkan, serta baik dalam kesehatan karena mengandung zat
tidak berbahaya dan bahan alami.
Selain iklan di televisi, Kecap Bangao melakukan beberapa promosi agar produknya menjadi lebih
besar dan lebih terkenal, kecap bango pun membuat program televisi
bertajuk Citra Rasa Nusantara yang ditayangkan sejak 2005 dan
mengelar Festival Jajanan Bango. Festival tahunan ini digelar sebagai andil
pelestarian makanan tradisional.
2.
Teh Javana
Teh Javana merupakan teh siap minum dalam kemasan botol
plastik 350 ml yang diproduksi dari
daun teh berkualitas ekspor. Dengan tagline ‘Cita Rasa Teh Indonesia’, teh
Javana menawarkan rasa teh khas Indonesia. Teh kualitas terbaik yang dulu
khusus dipersembahkan untuk jamuan minum teh para raja dan diekspor
ke seluruh dunia
itu kini dapat dinikmati semua kalangan masyarakat
Indonesia. Inilah yang menghasilkan cita rasa khas teh Javana.
Walaupun usia Teh Javana ini masih terbilang sangat muda, namun dalam perkembangannya Teh
Javana mampu melaju dengan pesatnya.
Banyak faktor yang menyebabkan laju pertumbuhan Teh Javana, seperti kebutuhan
masyarakat akan minuman yang segar dan berkualitas, cara pemasaran Teh Javana
yang sangat menyentuh rasa bangga kita akan budaya
dan potensi yang ada di Indonesia, dan juga pendistribusian Teh Javana yang masuk dalam ‘kandang’ yang banyak
sekali ‘pemainnya’.
Sejak diluncurkan, Teh Javana berkomitmen dengan tagline-nya ‘Cita
Rasa Teh Indonesia’. Dengan mencicipi cita rasa
khas teh Indonesia, kita juga diajak untuk merasakan rasa emosional yang baru setelah
kita minum Teh Javana, yaitu rasa bangga akan teh asli dari negeri sendiri.
Teh Javana melakukan berbagai promosi seperti melalui
televisi, media cetak, internet dan melakukan pendekatan lain seperti menggelar
program bertajuk “Gebyar Teh Javana Kebanggaanku”
3.
Energen
Energen
sereal dari Mayora adalah minuman susu dan sereal yang cocok untuk
menghilangkan rasa lapar. Minuman ini mengandung kabohidrat, paduan vitamin,
mineral dan protein yang dibutuhkan tubuh dalam komposisi yang tepat. Dengan beebagai
macam varian rasa seperti kacang hijau, vanilla, coklat, jagung dan jahe.
Iklan
ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat pentingnya sarapan
dan membudayakan kebiasaan sarapan sehat tepat waktu,dengan menu yang mempunyai nilai gizi dan nutrisi yang
tinggi, rendah lemak dan mudah serta capat disajikan sehingga sarapan menjadi
kegiatan yang praktis dan menyenangkan.
PT
Mayora Indah memasarkan suatu produknya yaitu “Energen” melalui perantara. Segmen
awal yaitu melalui perantara rumah sakit. Untuk memenuhi kebutuhan pelanggan
akan sarapan yang bergizi & sehat yang bisa dikonsumsi ketika sakit. Segmen
kedua melalui perantara tempat – tempat perkantoran yang menyediakan fasilitas
minuman bagi pegawainya, dan untuk melebarkan sayap dalam menarik hati para
konsumen PT Mayora Indah, mempromosikan produk Energen melalui beberapa media
seperti iklan, berita, acara di televisi, majalah dan aktif mendirikan stand di
berbagai kegiatan di berbagai daerah.
SUMBER
:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar